
Program Studi Desain Komunikasi Visual menyelenggarakan pendidikan yang menerapkan prinsip-prinsip kolaboratif melalui perspektif multikultural dengan berbasis riset dan pendaya fungsian teknologi informasi untuk menghasilkan lulusan yang kritis, inovatif serta mampu berkontribusi pada pengembangan budaya lokal. Selanjutnya melalui pengembangan program penelitian dalam bidang desain, seni, budaya, dan media diharapkan dapat menghasilkan lulusan yang inovatif, memiliki jiwa entrepreneurship yang unggul dan mampu beradaptasi pada perkembangan teknologi dan industri secara global.
Strategi pembelajaran kolaboratif dan partisipatif menjadi pola yang ditempuh Prodi DKV agar calon lulusan mampu responsif dan adaptif terhadap perkembangan dunia industri juga perkembangan keilmuan desain komunikasi visual. Dalam lima tahun ke depan, prodi DKV merancang kegiatan yang dapat menjadi formula dalam penguatan dan pengembangan kompetensi lulusan, terutama dalam merespon budaya lokal yang ada. Target capain tersebut dicanangkan dan diprogram melalui rencana pembelajaran semester, dan melalui kegiatan-kegiatan akademik. Kegiatan-kegiatan akademik, baik dalam ruang kelas, maupun luar ruang kelas diharapkan mampu meningkatkan posisi tawar prodi, baik dalam skup nasional maupun internasional dan juga berimplikasi bagi pengembangan budaya lokal. Melalui proyek-proyek pembelajaran dan proyek desain inilah yang menjadi kekuatan dan ciri khas prodi DKV